Sabtu, 17 Mei 2008

Buta Warna


25 November 2007

Tes Buta Warna Ishihara
Tes Ishihara adalah tes buta warna yang dikembangkan oleh Dr. Shinobu Ishihara. Tes ini pertama kali dipublikasi pada tahun 1917 di Jepang. Sejak saat itu, tes ini terus digunakan di seluruh dunia, sampai sekarang.
Tes buta warna Ishihara terdiri dari lembaran yang didalamnya terdapat titik-titik dengan berbagai warna dan ukuran. Titik berwarna tersebut disusun sehingga membentuk lingkaran. Warna titik itu dibuat sedemikian rupa sehingga orang buta warna tidak akan melihat perbedaan warna seperti yang dilihat orang normal (pseudo-isochromaticism).








Pada orang normal, di dalam lingkaran akan tampak angka atau garis tertentu. Tetapi pada orang buta warna, yang tampak pada lingkaran akan berbeda seperti yang dilihat oleh orang normal.
Tes Ishihara biasanya dilengkapi oleh kunci jawaban untuk setiap lembarnya. Hasil tes seseorang akan dibandingkan dengan kunci jawaban tersebut. Dari sini dapat ditentukan apakah seseorang normal atau buta warna.
Tes ini biasanya dilakukan pada saat kita mengurus surat keterangan berbadan sehat.
Referensi :
1. EyeMagazine (2001) : Ishihara. Dikutip 25 Nop 2007.2. Wikipedia (2007) : Ishihara Color Test.
Dikutip 25 Nop 2007.

Sabtu, 03 Mei 2008




Pendeta Menghujat Muallaf Meralat
Penyusun : H. Insan L.S. MokogintaEditor : Abu MumtazPenerbit : Forum Antisipasi Kegiatan Pemurtadan (FAKTA)PO Box 1426 Jkt 13014Cetakan 1, Juni 1999
Dalam keberagaman agama dan kepentingan agama, kerukunan hidup antarumat beragama yang harmonis adalah syarat mutlak yang diperlukan untuk tercapainya masyarakat madani yang adil makmur sentosa, gemah ripah loh jinawi kerto tentrem raharjo.Tetapi, menciptakan iklim kerukunan hidup antarumat beragama tidak semudah menyusun teori toleransi dalam sebuah seminar atau di atas mimbar ceramah.
Link Download [PDF - 520 KB] Download Ebook Pendeta Menghujat Muallaf Meralat

Rahasia yang terdapat dalam Al-Qur'an




Al Quran dan Rahasia Angka AngkaDr. Abu Zahra’ an-Najdi
Alquran adalah mukjizat abadi Nabi Besar Muhammad saw. Adalah sangat istimewa, mukjizat abadi itu justru merupakan sebuah Kitab, dan dengannya Allah menutup kenabian. Tidaklah mengherankan apabila kemudian Alquran menjadi Kitab yang paling banyak dibaca orang, dikaji, dan ditelaah. Dan sungguh suatu “mukjizat” bahwa kajian-kajian tersebut senantiasa menjadikan orang semakin kagum dan ingin mengkaji lebih dalam.
Buku ini, Alquran dan Rahasia Angka-Angka, menguraikan sejarah penghitungan kata-kata dalam Alquran sejak masa salaf. Dengan merangkum hampir semua penelitian yang pernah dilakukan para peneliti terdahulu, penulisnya, Dr. Abu Zahra’ An-Najdiy-dosen filsafat yang terkemuka di sebuah universitas di Syria-menge­mukakan banyak fakta baru yang sangat menarik, yang selama ini belum terungkapkan oleh peneliti lain.
Inilah buku yang paling lengkap dan paling mutakhir dalam bidangnya, yang penyusunannya sendiri, diakui oleh penulisnya sebagai “suatu mukjizat”. Buku ini menjadi lebih istimewa, justru karena penulisnya saat ini tengah merampungkan buku keduanya, yang diakuinya karena tak kuasa menahan taburan pesona yang dipancarkan Alquran mukjizat, abadi Nabi kita saw.
Link DOWNLOAD [512 KB - Format CHM]DOWNLOAD EBOOK AL QURAN DAN RAHASIA ANGKA ANGKA




Halal dan Haram dalam Islam [ebook]oleh Dr. Yusuf al-Qardhawi
KAMI tidak bermaksud dalam menulis kitab ini kecuali mengemukakan masalah halal dan haram yang berhubungan dengan masalah pekerjaan anggota dan amaliah lahiriah. Adapun amaliah batiniah, seperti gerakan jiwa, perasaan dan kehendak, Islam pun sebenarnya tidak membiarkan begitu saja, dengan arti kata bebas berkehendak tanpa ada suatu larangan apapun. Bahkan Islam justru lebih memperkeras persoalan haram yang bertalian dengan hati, seperti hasud, dengki, sombong, congkak, riya’, nifaq, bakhil, tamak dan sebagainya. Namun persoalan ini bukanlah yang menjadi tujuan dari kitab ini, sekalipun kejahatan jiwa malah justru sebesar-besar larangan Allah yang senantiasa dilirik oleh Islam untuk diperanginya, dan Rasulullah pun memperingatkan akan bahayanya, yang sebahagian daripada kejahatan hati itu disebut penyakit ummat bagi ummat-ummat sebelum kita, dan kadang-kadang dinamakan juga pencukur, bukan mencukur rambut, tetapi mencukur agama.
Ebook compiled by Yasir <yasir72@hotmail.com>File dalam format help (hlp) - dikompres dalam format ZIP - 474 KBLink DOWNLOAD - 420 KBDownload Ebook Halal dan Haram dalam Islam « Klik di sini